ARIA merupakan repositori institusi yang memiliki tujuan untuk melestarikan aset intelektual yang dihasilkan oleh Madrasah I'anatut Thalibin serta memastikan aset tersebut dapat diakses secara online.
Keberadaan ARIA ini diharapkan dapat memberi kontribusi yang signifikan terhadap perkembangan ilmu pengetahuan terutama bidang pendidikan dalam lingkup nasional maupun internasional.
Aset intelektual yang dikelola pada ARIA meliputi:
1. Tugas Akhir Siswa
2. Karya ilmiah sivitas akademika Madrasah I'anatut Thalibin
4. Prosiding dari beberapa seminar dan konferensi yang diadakan oleh I'anatut Thalibin
ARIA dapat diakses pada laman: http:repository.perpusianah.my.id
Pengaksesan
Pengaksesan Fulltext terhadap data yang sudah terunggah pada ARIA hanya dapat dilakukan oleh civitas akademika Madrasah I'anatut Thalibin Pati.
Bagi pemustaka diluar civitas akademika Madrasah I'anatut Thalibin Pati yang memerlukan printed material file yang terproteksi dapat dilayani dengan mengirimkan permohonan melalui layanan Perpustakaan I'anah.
Info lebih lanjut, bisa disampaikan melalui email: perpusianah@gmail.com
Salam Literasi,
Perpustakaan I'anah Pati

0 Komentar